Lompat ke isi utama

Berita

Perkuat kapasitas dan pemahaman terhadap tugas dan fungsi kelembagaan selama non-Tahapan

Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat, Maityus Fajri sampaikan amanah saat apel rutin, Senin. 16/06/2025

Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat, Maityus Fajri sampaikan amanah saat apel rutin, Senin. 16/06/2025 

pasamanbarat.bawaslu.go.id || SIMPANG EMPAT - Sekretariat Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pasaman Barat kembali melaksanakan apel rutin yang digelar pada Senin pagi (16/6) di halaman kantor Bawaslu Pasaman Barat. Apel ini dipimpin langsung oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat, Maityus Fajri, dan diikuti oleh seluruh jajaran pegawai.

Dalam arahannya, Maityus Fajri menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan kesolidan di antara seluruh pegawai, khususnya dalam menghadapi masa non-tahapan pemilu. Ia menyampaikan bahwa periode ini merupakan waktu yang sangat strategis untuk memperkuat kapasitas dan pemahaman terhadap tugas dan fungsi kelembagaan.

"Gunakan waktu non-tahapan ini sebaik mungkin untuk memperkaya wawasan dengan membaca peraturan dan regulasi sebanyak-banyaknya. Ini adalah momen untuk meningkatkan kualitas diri dalam rangka menyongsong tahapan pemilu mendatang," ujarnya.

Lebih lanjut, Maityus juga memberikan pesan khusus kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang baru bergabung di lingkungan Sekretariat Bawaslu Pasaman Barat. Ia mengimbau agar para pegawai baru segera menyesuaikan diri dengan ritme kerja kelembagaan dan memanfaatkan waktu non-tahapan ini sebagai masa pembelajaran dan adaptasi.

"Jangan sia-siakan kesempatan ini. Belajarlah sebanyak mungkin, pahami kultur kerja, dan tunjukkan integritas sebagai bagian dari Bawaslu," tambahnya.

Apel rutin ini merupakan bagian dari komitmen Sekretariat Bawaslu Pasaman Barat untuk menjaga disiplin, meningkatkan koordinasi internal, serta membangun budaya kerja yang profesional dan berintegritas.

 

***

 

Foto : Humas

Editor : Udhe