Bawaslu Pasaman Barat Gelar Jumat Sehati: "Menjaga Tubuh, Sehat Hati Kuat Iman"
|
pasamanbarat.bawaslu.go.id || SIMPANG EMPAT, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pasaman Barat kembali menggelar kegiatan rutin Jumat Sehati dengan tema “Jumat Menjaga Tubuh, Sehat Hati Kuat Iman” yang dilaksanakan di Kantor Bawaslu Pasaman Barat, Jumat (22/8).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan komisioner dan sekretariat Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat. Jumat Sehati menjadi agenda internal yang tidak hanya berfokus pada kesehatan jasmani, tetapi juga penguatan rohani serta kebersamaan antarpegawai.
Pada kesempatan tersebut, tausiah disampaikan oleh Yulisman yang mengangkat tema tentang pentingnya kebersamaan dan keharmonisan internal di dalam sebuah organisasi. Ia menekankan bahwa menjaga kekompakan dan keharmonisan merupakan kunci utama dalam membangun suasana kerja yang produktif, solid, dan berlandaskan nilai keimanan.
“Kebersamaan bukan sekadar bekerja bersama, tetapi bagaimana kita saling menghargai, mendukung, dan menjaga satu sama lain. Dengan hati yang sehat, iman yang kuat, serta tubuh yang bugar, kita bisa menjalankan amanah pengawasan pemilu dengan lebih baik,” ujar Yulisman dalam tausiyahnya.
Kegiatan Jumat Sehati ini juga menjadi momentum penting bagi jajaran Bawaslu Pasaman Barat untuk memperkuat ikatan emosional dan spiritual antarpegawai. Dengan suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, acara berjalan lancar dan penuh makna.
Ketua Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat, dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan Jumat Sehati secara rutin. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini akan terus menjadi wadah untuk meningkatkan kualitas SDM Bawaslu, baik dari sisi jasmani maupun rohani.
Melalui kegiatan ini, Bawaslu Pasaman Barat berharap dapat mewujudkan lingkungan kerja yang harmonis, sehat, dan religius, sehingga seluruh jajaran siap menjalankan tugas pengawasan pemilu dengan penuh integritas dan profesionalitas.
****
Foto : Humas
Editor : Humas