Apel Pertama di Tahun 2025, Bawaslu Pasaman Barat Perkuat Kerjasama dan Kebersamaan
|
pasamanbarat.bawaslu.go.id || SIMPANG EMPAT- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pasaman Barat melaksanakan Apel Pertama di Tahun 2025. Apel yang dihadiri oleh staf Sekretariat ini berlangsung di halaman kantor Bawaslu dengan penuh semangat dan antusiasme, Senin. 06/01/2025.
Maityus Fajri, selaku Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat, membuka apel dengan menyampaikan sambutan hangat kepada seluruh staf. Dalam sambutannya, Maityus menegaskan pentingnya evaluasi dalam setiap tahapan pemilihan umum.
"Setelah semua tahapan pemilihan atau Pilkada sudah dilalui, kini saatnya kita melakukan evaluasi untuk mengetahui apa yang telah berjalan dengan baik dan apa yang perlu diperbaiki di masa depan," ujar Maityus.
Evaluasi ini, lanjutnya, merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa Bawaslu Kabupaten Pasaman Barat dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan lebih baik lagi kedepannya. "Kita harus belajar dari pengalaman, baik yang sukses maupun yang kurang berhasil, agar kita dapat terus meningkatkan kualitas pengawasan pemilu yang kita laksanakan," tambah Maityus.
Dalam apel ini, Maityus juga mengingatkan kepada seluruh staf akan pentingnya kerjasama dan komunikasi yang baik di antara tim. "Kita adalah satu kesatuan yang memiliki visi yang sama, yaitu menciptakan pemilu yang bersih, transparan, dan akuntabel. Oleh karena itu, sinergi dan kolaborasi di antara kita sangatlah penting," tegasnya.
Di penghujung apel, Maityus mengajak seluruh staf untuk kembali berkomitmen dan bersemangat dalam menjalankan tugas sebagai pengawas pemilu. "Mari kita jadikan tahun 2025 sebagai tahun yang penuh dengan prestasi dan keberhasilan, baik untuk diri kita sendiri, maupun bagi lembaga Bawaslu. Kita harus siap menghadapi berbagai tantangan di depan mata," tutup Maityus.
Penulis : Udhe
Foto : Humas